yuiinulmuna

4 out of 5 dentists recommend this WordPress.com site


Tinggalkan komentar

cara berhijab

CARA BERHIJAB YANG BENAR MENURUT SYARI’AT ISLAM

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Saya Heran Dengan Wanita Zaman Sekarang, Jilbab Hanya Dijadikan Sebagai Fashion , Gaya , Dll
Bukan Sebagaimana Hal Yang Diajarkan Oleh Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa sallam,

Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam Bersabda :”Wanita Berjihab Tapi Hakikatnya Telanjang.”

Itulah Hadits Yang Cocok Untuk Wanita Zaman Sekarang, Berhijab Tapi Tidak Sesuai Syari’at

Cara Berhijab Yang Benar Menurut Syari’at

1. ALLAH SUBHANAHU WA TA’ALA Berfirman : “Menutup Anggota Kepala Dengan Kerudung.” (Surah An-Nur : 31)

ALLAH SUBHANAHU WA TA’ALA Berfirman : “Hendaknya Kerudung Hinggan Menutupi Dada.” (Surah An-Nur : 31)

Kebanyakan Wanita Sekarang Menganggap Berhijab Hanyalah Menutupi Kepala,Rambut,Dan Leher Saja Itupun Tidak Menutupi Dada, Naudzubillah

2. ALLAH SUBHANAHU WA TA’ALA Berfirman : “Hendaknya Menjulurkan Hijab Keseluruh Tubuh.” (Surah Al-Ahzaab : 59)

Kebanyakan Wanita Sekarang Berhijab Namun Masih Menggunakan Celana Jeans Ketat, Naudzubillah

3. RASULULLAH SHALLALLAHU ‘ALAIHI WA SALLAM Bersabda : “Batas Aurat Perempuan Yaitu Muka Dan Telapak Tangan.” (HR.Abu Dawud No.3580)

Kebanyakan Wanita Sekarang Tidak Menghiraukannya, Dan Malah Berhijad Hanya Dililitkan Di Kepada Dan Kedua Tangan Serta Siku Masih Terlihat, Naudzubillah

4. RASULULLAH SHALLALLAHU ‘ALAIHI WA SALLAM Bersabda : “Hendaknya Pakaian Longgar Dan Tidak Transparan.” (HR.Malik – Muslim)

Kebanyakan Wanita Sekarang Berhijab Namun Masih Menggunakan Pakaian Yang Ketat Sehingga Tidak Dikategorikan Berhijab Karena Lekuk Tubuh Masih Terlihat, Naudzubillah

Note : Berhijablah Wahai Perempuan Dengan Sesuai Syari’at, Jangan Biarkan Anggota Tubuhmu Dilihat Seenaknya Oleh Laki-laki Yang Bukan Suamimu

Insya ALLAH Tulisan Ini Bisa Bermanfaat Bagi Siapapun Yang Membacanya

Sampaikanlah kepada orang lain, maka ini akan menjadi Shadaqah Jariyah pada setiap orang yang Anda kirimkan pesan ini. Dan apabila kemudian dia mengamalkannya, maka kamu juga akan ikut mendapat pahalanya sampai hari kiamat…


Tinggalkan komentar

kelud

Letusan gunung api saat ini secara ilmiah sudah dapat dikategorikan sebagai individual dan unik. demikian juga dengan Gunung Kelud yang memang memiliki karakteristik tersendiri. Dibawah ini digambarkan sederhana saja bagaimana kemungkinan terjadinya proses letusan di Gunung Kelud.

 

Gunung Kelud memiliki ciri khusus dengan adanya danau kawah yang terisi oleh air. Air ini dapat menjadi sumber tekanan yang meyebabkan letusan selain tekanan magma dari dalam.

1. Status AWAS.

kelud-1.jpg

Pada saat status awas, aktifitas magma dari dalam bumi ini diketahui dari naiknya suhu kawah dan adanya getaran-getaran gempa volkanik. Temperatur magma yang sangat tinggi ini akan mendekati sumbat yang menyebabkan air memanas.

:( “Pakdhe kok mirip seperti menjerang air ya”

Proses pemanasan ini juga akan mungkin diikuti dengan adanya rekahan-rekahan akibat tekanan magma, rekahan ini akan sangat mungkin menyebabkan bocornya danau. Kebocoran danau ini tentunya menyebabkan air danau menjadi uap dibawah kawah yang juga akan menambah tekanan dari dalam.

Menurut berita Antara hingga kini suhu kawah Gunung kelud mencapai 47,8 derajat Celcius. Dimana sudah jauh dari suhu ketika meletus tahun 1990. Menurut Umar, seluruh peralatan pengamatan di PPGA Margomulyo normal, namun tidak ada satupun petugas atau pengamat di sana. Sehingga peralatan itu hanya mengirimkan data lewat telemetri saja.

2. Awal Letusa Hidrovolkanik

kelud-2.jpgApabila jumlah air yang bocor masuk kedalam sudah sangat banyak akan sangat mungkin menimbulkan letusan akibat air yang mendidih. Letusan ini sering disebut sebagai letusan hidrovulkanik. Letusan ini memang akan banyak dijumpai pada gunung api yang berada dilaut, misalnya Gunung Krakatau, dan gunung-gunung api di Hawai.

Sangat mungkin yang terjadi saat ini adalah letusan-letusan awal akibat proses ini. Sangat mungkin terdengar dentuman-dentuman serta longsoran-longsoran dinding.

kalau saja tekanan magma ini terus menerus mendorong maka proses letusan akan berlanjut ke proses selanjutnya.

3. Letusan Semi Magmatik

kelud-3.jpgPada saat semua air di danau habis masuk dan bercampur dengan magma membara yang menyembul dari dalam, akan terjadi proses perubahan fase air menjadi uap secara mendadak. tentunya kita tahu ketika terjadi eprubahan fase ini maka akan terjadi perubahan tekanan. Temperatur magma ini rata-rata sekitar 600 °C hingga 1,170 °C (1110–2140 °F). Sehingga air yang terkena magma panas ini akan serta merta menjadi uap dalam sekejap. Tekanan uap air ini akan sangat besar dan mampu menggetarkan dan bahkan melemparkan material-material vulkanik diatasnya. Sumbat kawah serta kerikil dan pasir yang berada disekeliling kepundan akan mungkin terlempar keluar.

Pada saat ini juga akan terjadi ketidak seimbangan landasan atau fondasi dari dinding-dinding kawah. Munculnya retakan-retakan pada dinding kawah ini akan membuat dinding kawah runtuh. Dapat saja runtuh kedalam maupun keluar kerucut gunung api. Tergantng dari arah retakan yang terbentuk.

Sangat mungkin letusannya akan sangat besar, dan sering disebut phreatic eruption. Air yang terpanaskan ini dapat saja akhirnya keluar melalui jalan lahar. Karena aliran air berncampur pasir, kerikil dan lumpur ini panas maka disebut lahar panas.

4. Letusan Magmatik

kelud-4.jpgKetika letusan preatik (preathic eruption) terjadi bersamaan dengan aktifitas magmatik, maka akan sangat mungkin letusannya sangat dahsyat. Namun kalau saja letusan semi magmatik diatas disehabiskan terlebih dahulu kemudian diikuti dengan letusan magmatik, maka mungkin letusannya tidak optimum. Namun yang ditakutkan justru mengapa kemarin itu tanda-tanda kejadian pra letusan 1990 sudah terlihat kok masihjuga belum meletus. Seolah-olah “penahan”-nya cukup kuat. Namun kalau suatu saat terlamapaui justru letusan kali ini dapat saja lebih besar dari letusn tahun 1990. Ini yang dikhawatirkan.

Ketika letusan magmatik terjadi maka magma dari dalam akan sangat mungkin keluar melalui kepundan. Juga seandainya ada rekahan yang ditimbulkan mungkin saja magma meleleh dari samping.

Selain adanya aliran lava itu, letusan-letusan ini akan melemparkan material volkanik berupa batu kerikil, hingga abu volkanik ke udara.

letusan-kelud.jpgMenurut data sejarah letusan dari Smithsonian yang digambarkan sebelumnya disini, menunjukkan beberapakarakteristik jenis letusan yang pernah terjadi di gunung kelud diantaranya :

  • – Crater lake eruption, letusan dari kawah
  • – Explosive eruption , letusan berupa ledakan
  • – Pyroclastic flow(s), aliran material-material volkanik termasuk awan panas
  • – Phreatic explosion(s), ledakan akibat bercampuran air kedalam magma
  • – Lava dome extrusion, lelehan lava atau magma cair pijar yang keluar dari kepundan.
  • – Mudflow atau lahar, aliran material volkanik bersama dengan air.

:( “Pakdhe semoga saja letusannya tidak menelan korban ya ?”